Friday, April 26, 2019

Pulau Kera Tanpa Air Tawar

Photo by Mering

1.      MENIMBA—Perempuan Pulau Kera, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur  (NTT),  menimba air dari satu-satunya sumur sumber air tawar terdekat. Ketika musim kemarau, sumur menjadi payau sehingga mereka harus membeli air tawar ke kota Kupang.

Kemitraan dalam Program Peduli, Pilar Adat bekerjasama dengan Yayasan Tanpa Batas (YTB), mendampingi penduduk Pulau Kera yang dulu  dianggap tinggal secara ilegal di pulau itu dan mendorong terjadinya inklusi sosial di sana.  Tahun 2018 Pulau Kera ditetapkan menjadi  wilayah administratif Kelurahan Sulamu, yaitu RW 13, sehingga  warganya sudah bisa mengurus KTP dan mengakses berbagai layanan yang disediakan oleh Pemerintah.